Sabtu, 28 Maret 2009

Topografi & Iklim

TOPOGRAFI WILAYAH :
Kabupaten Sidenreng Rappang terletak pada ketinggian antara 10 m – 1500 m dari permukaan laut. Keadaan Topografi wilayah di daerah ini sangat bervariasi berupa wilayah datar seluas 879.85 km² (46.72%), berbukit seluas 290.17 km² (15.43%) dan bergunung seluas 712.81 km2 (37.85%).

Demografi
Jumlah penduduk sampai dengan tahun 2006 adalah 246.879 jiwa yang terdiri dari 122.492 jiwa laki-laki dan 130.387 jiwa perempuan.

Iklim
Sama halnya dengan daerah lain daerah ini memiliki dua jenis musim yaitu musim hujan dan musim kemarau. Musim hujan terjadi pada bulan April – September dan musim kemarau terjadi pada bulan Oktober – Maret. Suhu Udara mencapai 250 – 27°C, dan Altitude mencapai 100 –150 m dpl.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

masukkan komentar anda???